Dapatkan Sekarang Juga !!

Tips Menarik Lainnya : Hipertensi
Kanker, Ginjal, Jantung, Stroke, dll
Caranya : Isi Form Di Bawah Ini :
Email, Nama Dpn, Nama Blkg
Kemudian Klik "Subscribe"
Tips Akan Terkirim ke Email Anda



Gejala Penyakit Ginjal Yang Wajib Anda Kenali

Gejala penyakit ginjal berikut ini jarang dikenali sehingga penyakit ginjal berkembang memburuk menjadi mematikan.

Perawatan yang segera memang perlu dilakukan ketika terjadi penyakit ginjal, namun tanpa mengenali gejala penyakit ginjal, tentu kita bisa. 

Tidak jarang penderita penyakit ginjal tidak menyadari jika dirinya mengalami penyakit ginjal, menyedihkan lagi kalau sudah mencapai stadium lanjut tentu harapan hidupnya kecil. Kondisi inilah yang perlu diantisipasi, dengan mengenali gejala awal penyakit ginjal maka akan lebih mudah diobati.


TANDA ATAU GEJALA PENYAKIT GINJAL

Berikut ini merupakan gejala atau tanda - tanda penyakit ginjal yang sering dirasakan para penderitanya, antara lain :


1. Perubahan warna pada urin

Gejala penyakit ginjal sering ditandai dengan perubahan warna urin, umumnya menjadi lebih keruh dari biasanya, dan kadang disertai rasa sakit. Bahkan kalau Anda mengidap gagal ginjal akut, ada kemungkinan air kencing keluar beserta bercak darah. Dalam beberapa kasus, kencing berbusa juga bisa jadi gejala sakit ginjal.


2. Terasa mual dan ingin muntah

Terganggunya pusat rasa muntah di tubuh
yang disebabkan oleh penumpukan sampah dalam darah yang tidak berhasil dikeluarkan, inilah kenapa timbul rasa mual dan ingin muntah.


3. Mudah lelah walaupun tidak ada aktifitas berat

Lelah karena gejala penyakit ginjal tentu berbeda dengan lelah orang normal. Ketika ginjal mengalami kerusakan, produksi hormon eritropoetin menjadi menurun. Akibatnya, produksi sel darah merah yang membawa oksigen pun menurun. Ini membuat tubuh jadi mudah capek.


4. Pinggang terasa sakit

Ini adalah gejala penyakit ginjal yang umum. Pada umumnya gejala ini disebabkan oleh batu ginjal. Kadang, gejala dari adanya batu ginjal tidak terlalu tampak, tapi kemungkinan besar penderita akan merasakan nyeri pada bagian pinggang akibat terjepitnya batu ginjal dalam ureter.
 

5. Beberapa bagian tubuh mengalami pembengkakan

Ginjal yang bermasalah tidak dapat bekerja optimal, fungsi filter ginjal menurun sehingga banyak protein yang terbuang ke dalam urin. Kurangnya urin dalam darah dapat menimbulkan bengkak. Itulah kenapa pembengkakan mebjadi gejala penyakit ginjal. Biasanya tangan, kaki, dan wajah mengalami pembengkakkan. Orang dengan masalah ginjal juga biasa mengalami bengkak pada mata (puffy eyes).

6. Timbul rasa gatal

Rusaknya fungsi ginjal membuat kotoran sisa metabolisme menumpuk, penumpukan kotoran tersebut ternyata juga berpengaruh buruk pada kulit, yang menimbulkan rasa gatal, ruam kemerahan, serta kulit kering.

7. Pusing dan konsentrasi berkurang

Kurangnya suplai oksigen ke seluruh tubuh, terutama ke otak, ini sebagai akibat
dari ginjal tidak dapat bekerja dengan baik,. Kurangnya suplai oksigen ke otak memicu terjadinya pusing, kurang konsentrasi, daya ingat yang lemah, dan kepala yang terasa kliyengan.

8. Sesak nafas

Cairan masuk ke dalam paru-paru melalui darah karena ginjal tidak berfungsi. Hal ini menyebabkan tubuh tidak mendapatkan suplai oksigen yang cukup di dalam tubuh, terutama paru-paru. Akibatnya napas menjadi terengah-engah dan memburu.



KENALI SAKIT PINGGANG KARENA PENYAKIT GINJAL

Bagaimana membedakan sakit pinggang biasa dengan sakit pinggang yang merupakan gejala penyakit ginjal? Berikut ini adalah cara mengenali sakit pinggang yang merupakan gejala penyakit ginjal :
  • Sakit pinggang juga sering dirasakan bersamaan dengan waktu buang air kecil.
  • Pada bagian bawah tulang punggung di belakang samping terasa nyeri , biasanya juga menjalar ke perut bagian bawah, lipat paha, atau daerah kemaluan.
  • Sakit pinggang juga sering disertai dengan mual, muntah.
  • Nyeri bersifat kolik, datang tiba-tiba, dalam keadaan berat, sakit sekali, Anda bisa berguling-guling karena kesakitan ini.
Biasanya sakit pinggang tersebut juga disertai dengan :
  • Urine punya aroma tidak enak, atau bau.
  • Lebih sering buang air kecil daripada biasanya, dan bila ada infeksi,  penderita batu ginjal juga dapat mengalami panas, dan menggigil.
  • Pada saat buang air kecil juga sering disertai dengan darah, urine berubah warna jadi pink, coklat, atau merah.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Risiko penyakit dapat menghanguskan perencanaan keuangan keluarga. saatnya memberikan proteksi yang memadai untuk masa depan anda dan keluarga , pelajari : produk dan manfaat asuransi Sun Life Syariah